BTPN telah menempuh perjalanan panjang, sejak didirikan di Bandung, Jawa Barat pada 1958, dan kemudian berubah nama pada 1986 menjadi Bank Tabungan Pensiunan Nasional.
BTPN mulai tercatat di Bursa Efek Jakarta pada 2008 dan setahun kemudian menambah bisnis pembiayaan untuk usaha mikro melengkapi portofolio layanan perbankan pensiun.
Menyadari tantangan saat ini, bahwa perusahaan-perusahaan dituntut untuk mengubah cara berbisnis, kami memutuskan mengambil langkah lebih lanjut, dengan menciptakan dan meluncurkan “Daya” pada 2011. Berlandaskan filosofi bisnis "Peluang sekaligus Panggilan", Daya hadir dengan menawarkan kesempatan kepada seluruh stakeholder BTPN untuk berpartisipasi dalam misi memberdayakan jutaan mass market di Indonesia.
Bagaikan keping uang logam yang memiliki dua sisi yang tak terpisahkan, program pemberdayaan adalah elemen yang terintegrasi dengan model bisnis kami. Dalam seluruh produk serta aktivitas, kami senantiasa berusaha untuk menciptakan kesempatan tumbuh dan hidup yang lebih berarti bagi seluruh nasabah BTPN.
Di BTPN, kami percaya bahwa masyarakat dari seluruh lapisan memiliki keinginan untuk mencapai hidup yang lebih berarti. Melalui bisnis yang kami jalankan, kami menyediakan akses, informasi serta pelatihan yang dapat membantu mereka untuk meraih keinginan tersebut.
Dengan tujuan untuk memberikan makna lebih dalam hidup serta meningkatkan potensi rakyat Indonesia secara signifikan, kami percaya BTPN akan tumbuh menjadi bank mass market terbaik di Indonesia.
Misi
Bersama, kita ciptakan kesempatan tumbuh dan hidup yang lebih berarti
Vision
Menjadi Bank mass market terbaik, mengubah hidup berjuta rakyat Indonesia
Nilai - nilai
Nilai - nilai yang kami anut merupakan pedoman bagaimana kami menjalankan bisnis serta pedoman berperilaku untuk membentuk identitas kami.
Dapat Dipercaya
Peduli
Sinergi
Mencapai yang Terbaik
Why Join Us?
Lebih dari sekedar bank yang fokus terhadap mass market, kami melihat apa yang kami lakukan bersama adalah demi memberikan hidup yang lebih berarti bagi nasabah kami, rekan kerja dan masyarakat dimana kami menjadi bagian di dalamnya.
Program pengembangan karir dilakukan melalui berbagai pelatihan yang mendalam. Program relawan memungkinkan karyawan untuk berpartisipasi secara langsung dalam memberdayakan masyarakat.
Kami mengundang Anda untuk mengikuti seleksi dan bergabung bersama kami:
Relationship Officer Training Program (ROTP) Kalimantan Papua Maluku - Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk (BTPN)
Responsibilities
Mendapatkan training dasar dan training lanjutan yang berkesinambungan
Jenjang karir yang jelas dan terbuka untuk jangka panjang
Status karyawan tetap dengan gaji yang menarik
Mendapatkan fasilitas Asuransi Kesehatan untuk diri sendiri dan keluarga baik rawat jalan maupun rawat inap
Berhak mendapatkan berbagai jenis insentif yang sangat menarik
Requirements
Pendidikan Min. SMA atau sederajat dengan pengalaman min. 1 tahun di bidang Sales atau D3 Fresh Graduates
Diutamakan Pria, Usia Max. 28 tahun
Berorientasi kuat terhadap Target
Menyukai tugas-tugas lapangan
Kirimkan CV lengkap anda ke alamat email :
nurmasari@btpn.com & karmila.bachrun@btpn.com
Closing Date: 06-Oct-13
=================================
PT Bruce Bright Mining
PT Bruce Bright Mining adalah salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang Pertambangan yang berlokasi di daerah Sulawesi seperti Kendari dan Makasar, membutuhkan karyawan yang profesional untuk mengisi posisi dan kualifikasi sebagai berikut :
Responsibilities
Memiliki pengetahuan mengenai survei lapangan
Memahami dan mengerti tentang pemuatan barang
Melakukan pengambilan sample
Requirements
Pria
Max usia 30 thn
Lancar berbahasa inggris lisan dan tertulis
Pendidikan minimal D3 & S1
Berpngalaman di bidangnya
Mempunyai jenjang karir yang baik.
bersedia di tempatkan di luar jakarta(sulawesi dan maluku)
Kirim Cv melalui mail perusahaan kami :
bruce_bm@yahoo.com
Closing Date: 13-Oct-13
==========================
Bagitulah tadi ulasan yang telah kami sampaikan mengenai Lowongan Kerja Di Maluku Terbaru Oktober 2013,dan jika anda inginkan informasi yang lebih dapat anda baca Lowongan Kerja Di Ambon Terbaru Oktober 2013. Terima Kasih
0 komentar:
Posting Komentar